Diberdayakan oleh Blogger.

Blog dan Wartawan

Blog berasal dari kata Web dan Log (WEBLOG) yang berarti catatan online (yang berada di web). Pengertian yang lebih lengkap, blog adalah situs web yang berisi tulisan, artikel atau informasi bermanfaat yang diupdate (diperbaharui) secara teratur dan dapat diakses secara online baik untuk umum maupun pribadi.

Hubungan seorang jurnalis dan blog ini berhubungan dengan jurnalistik online. Jurnalistik adalah mencari, mengolah, menulis dan menyebarluaskan informasi berupa berita (news) dan opini (views) kepada publik melalui media massa.

Sedangkan Online adalah terhubung,terkoneksi, aktif dan siap untuk operasi, dapat berkomunikasi dengan atau dikontrol oleh komputer. Online ini juga bisa diartikan sebagai suatu keadaan dimana sebuah device (komputer) terhubung dengan device lain, biasanya melalui modem. Jurnalistik Online adalah aktivitas jurnalistik yang penyebarluasan informasinya melalui media internet.

Salah satu keharusan seorang wartawan memiliki blog, Mengapa? Banyak wartawan berbangga diri sebagai jurnalis yang memproduksi karya jurnalistik saban hari. Tapi ketika ditanya mana contoh karyamu? Biasanya dia bingung menjawab.

Mencari dokumentasi edisi cetak (print) majalah atau koran tidak gampang, meskipun sebuah institusi media memiliki lembaga litbang yang bagus. Coba kalau wartawan terbiasa menulis semua tulisannya di blog, niscaya dia akan mudah menunjukkan hasil karyanya. Kapan dan di mana saja dia bisa membuka alamat blog dan memperlihatkan karyanya.

Manfaat blog juga sebagai sarana promosi diri, apalagi di bidang jurnalis bisa memperkuat pandangan orang tentang profesi seorang wartawan. Dengan menulis di blog, orang lain yang membaca akan lebih mengenal kita baik secara personal maupun secara impersonal. Di blog kita mempunyai kebebasan mengungkapkan ideology diri dan menyebarkan pesan-pesan yang baik. juga bisa berbagi informasi dan pengetahuan yang dimiliki demi perkembangan para pembaca blog.

Sebagai Sarana mengasah kreatifitas menulis seorang wartawan. Dengan memiliki blog, kita secara tidak langsung wajib menulis bagaimanapun caranya. Blog harus diisi secara berkala baik itu dengan berbagai artikel atau berita yang biasa wartawan buat.

0 komentar:

Posting Komentar